Sebagaimana termuat dalam
pembukaan UUD 1945, bahwa salah satu tujuan Negara Indonesia adalah
mencerdaskan kehidupan bangsa. Untuk dapat mewujudkan hal tersebut perlu adanya
sarana dan prasaranapendukug demi tercapainya tujuan tersebut.
Adapun dasar pendirian SMA Negeri 2 Kebumen adalah:
Kepala Sekolah yang pernah menjabat di SMA Negeri 2 Kebumen adalah:
Demikian sejarah singkat SMA Negeri 2 Kebumen.
Upaya yang bisa ditempuh antara
lain dengan penyediaan sarana pendidikan sebagai wahana pencerdasan dan
pendewasaan bangsa. Seiring dengan bertambahnya penduduk khususnya kabupaten Kebumen, maka kebutuhan akan penyediaan sarana pendidikan yang berupa sekolah
sangat diperlukan, khususnya untuk wilayah perkotaan. Hal itu mengngat bahwa di
wilayah perkotaan baru ada 1(satu) Sekolah Menengah Atas, yaitu SMA Negeri
Kebumen. Untuk Kabupaten Kebumen pada tahun 1987 terdapat 5 (lima) Sekolah
Menengah Atas yang tersebar di 5 (lima) kecamatan, yaitu:
1. SMA Negeri
Kebumen, berdiri tanggal 1 Agustus 1958
3. SMA Negeri
Prembun, berdiri tanggal 9 Agustus 1982
4. SMA Negeri
Kutowinangun, berdiri tanggal 20 Noovember 1984
5. SMA Negeri
Karanganyar, berdiri tanggal 22 November 1985
Adapun dasar pendirian SMA Negeri 2 Kebumen adalah:
1. Surat
Kakanwil Propinsi Jaw Tengah nomor : 1155/103.a/A/87 tanggal 15 Juli 1987 Yang
ditandatangani oleh Bapak Drs. R. M. SOEPENO. Hal : Pembukaan SMA Negeri 2
Kebumen
2. Surat dari Kakanwil propinsi
Jawa Tengah nomor:1086/103/A/87 yang ditandatangani oleh Bapak Drs. GPBH POEGER
Hal: Rencana Pembukaan dan
Penegrian Sekolah tahun Anggaran 1987/1988.
Pada saat pembukaan tahun 1987
SMA Negri 2 Kebumen masih menempati gedung SMA Negeri Kebumen, dan proses
pembelajaran berlangsung sore hari dengan staf dan penhajar dari SMA Negeri
Kebumen, karena masih belum mempunyai gedung sendiri. Oleh karena permasalahan
gedung SPG Negeri yang seharusnya diserahkan ke SMA Negeri 2 Kebumen, akan
tetapi masih dalam proses maka siswa angkatan tahun pertama(1987/1988) sebanyak
3 kelas digabung menjadi siswa SMA Negeri Kebumen dengan Kepala Sekolah
Bpk.SUHADI, BA dari Purworejo.
Pada tahu ajaran
berikutnya(1988/1989) SMA Negeri 2 menerima siswa baru sebanyak 3 kelas dengan
proses belajar mengajar masih seperti di SMA Negeri Kebumen pada waktu sore
hari. Pada tahun ajaran 89/90 SMA Negeri 2 Kebumen menerima siswa baru sebanyak
3 kelas,sehingga seluruhya berjumlah 6 kelas (kelas 1 dan kelas 2). Pada tahun
itu pula SMA Negeri 2 Kebumen pindah ke tempat yang baru di jalan Cincin kota
no.8 yang semula gedung tersebut milik T Negeri (Sekarang Gedungsebelah timur
dan perpustakaan). Pemindahan mebelair dan sarana administrasi pendidikan dari
SMA Negeri ke gedung baru dilaksanakan pada tanggal 1 Oktober 1989, da tanggal
tersebut dijadikan sebagai ulang tahun SMA Negeri 2 Kebumen.
Permasalahan gedung SPG Negeri
yang seharusnya diserahkan ke SMA Negeri 2 Kebumen baru terealisasi tahun 1990,
dengan demikian SMA Negeri 2 Kebumen mempunyai 2 tempat belajar yang saling
berjauhan yaitu di jaan Veteran (gedung SPG) dan di jalan Cincin Kota 8 (Gedung
ST Negeri). Hal tersebut menyulitkan pelaksnaanpengelolaan pendidikan, maka
gedung SPG Negeri diserahkan ke SMA Negeri 2 Kebumen yang ditukar dengan gedung
SMP Negeri 2 Kebumen sejumlah 16 lokal, kantor,lab kimia dan biologi dengan
luas tanah 20.000 m2(sekarang gedung SMA Negeri sebelah barat).
Sampai saat ini SMA Negeri 2
Kebumen telah meluluskan siswa sebanyak 3507 siswa yang lulusannya banyak yang melanjutkan
ke Perguruan Tinggi,
bekerja di instansi pemerintah
atau swasta dan ikatan dinas.
Kepala Sekolah yang pernah menjabat di SMA Negeri 2 Kebumen adalah:
1. Bapak SUHADI,
BA menjabat dari 16 Juli 1987 s.d 1 Januari 1990
2. Bapak
Drs.SLAMET PRAWIROATMOJO, menjabat dari 1 Januari 1990 s.d 15 Juni 1993.
3. Bapak
Drs.KASIRAN DJOJOATMODJO, menjabat dari 15 Juni 1993 s.d 20 Januari 1995
4. Bapak Drs.AIR
MAS, menjabat dari 20 Januari 1995 s.d 19 Juli 1999
5. Bapak
Drs.MASKHEMI, M.Pd,mejabat dari 19 Juli 1999 s.d 20 Oktober 2004
6. Ibu Dra.YENI
PUSPITASARI, M.M.Pd., menjabat dari 20 Oktober 2004 s.d sekarang.
Demikian sejarah singkat SMA Negeri 2 Kebumen.
0 Response to "Sejarah SMAN 2 Kebumen"
Post a Comment
Komentar dengan meninggalkan LINK tidak akan dipublikasikan!
Anda membutuhkan info lainnya seperti :
> Sejarah
> Legenda
> Mitos
> Profil atau Biografi
Silahkan request, Segera akan kami posting di blog ini.
Semoga bermanfaat